REAKSIMEDIA.COM | Jakarta – Hari ini Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin dijadwalkan akan melakukan Kunjungan Kerja ke Provinsi Provinsi Banten, Rabu, (29/12/2021).
Dengan berkendaraan mobil, Wapres dan rombongan terbatas dijadwalkan berangkat pada pukul 08.45 dari Kediaman Resmi Wapres di Jakarta menuju ke PT. Paragon Technology and Innovation, Jl.Raya Industri IV Blok AG No.8, Bunder, Cikupa, Kab. Tangerang, Provinsi Banten.
Setibanya di industri kosmetika nasional terbesar di Indonesia ini, Wapres disambut oleh CEO ParagonCorp Harman Subakat untuk beranjak ke Aula Paragon Jatake 6.
Di lokasi tersebut, Wapres dijadwalkan akan berdialog dengan Pimpinan ParagonCorp. Selanjutnya, Wapres direncanakan akan meninjau implementasi inovasi halal Industri Kosmetik di Ruang Laboratorium dan di Museum Hasil Produk.
Usai peninjauan, Wapres dan rombongan terbatas dijadwalkan akan kembali ke Jakarta.
Dalam kunjungan kerja tersebut, rombongan terbatas yang mendampingi Wapres di antaranya Plt.Kepala Sekretariat Wakil Presiden Ahmad Erani Yustika, Staf Khusus Wapres Bidang Komunikasi dan Informasi Masduki Baidlowi, Staf Khusus Wapres Bambang Widianto, Staf Khusus Wapres Bidang Ekonomi dan Keuangan Lukmanul Hakim, Staf Khusus Wapres Bidang Politik dan Hubungan Kelembagaan serta Tim Ahli Wapres Iggi Haruman Achsien.
Laporan : Suryadi
Sumber : NAR-BPMI Setwapres
Tags: jakarta
-
Kemendagri Ajak ASN Lakukan Transformasi Birokrasi Menuju Organisasi Pelayanan Publik yang Efektif
-
Cegah Tahanan Kabur, Kapolres Pekalongan Minta Lakukan Razia Ruang Tahanan Secara Berkala
-
Acungi Jempol DPRD Kota Sukabumi, Musorkot KONI Sukabumi
-
Akhir Tahun ke Maluku Utara, Kemendagri Monev dan Asistensi Realisasi APBD dan Penanganan Inflasi
-
Tinjau PPKM Darurat Di Perbatasan Cepu – Jatim, Ini Yang Disampaikan Kapolda Jateng
-
Pj.Walikota Padangsidimpuan, Hadiri Musrenbang RPJPD 2024-2025
-
RM. Kristyo Nugroho Tanamkan Nilai – Nilai Keagungan Kementrian Hukum Dan Ham
-
Polres Bogor Melaksanakan Jumat Curhat, Wujud Pelayanan Wadah Bagi Masyarakat Menyampaikan Keluhan Permasalahannya
-
Kapolda Sulsel Dapatkan Penghargaan dari Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (Polisi Selebriti)
-
Wujudkan Program Ketahanan Pangan dan Hewani Pekon/Desa Belu Kecamatan Kota Agung Barat Kembangkan Ternak Budi Daya Lele