Anggota DPRD Fraksi PAN Kota Sukabumi Fatimah, Tanggapi Aksi Mitigasi di Sungai Cisuda “Tangan-tangan Lemtik Yang Bekerja”

IMG 20221013 WA0039

REAKSIMEDIA.COM | Sukabumi – Fatimah Anggota DPRD kota Sukabumi dari fraksi PAN, Aksi Mitigasi di Sungai Cisuda, Kecamatan Baros dihadiri oleh berbagai elemen dari unsur Pemerintah Daerah, Dinas PU Kota Sukabumi BPBD, Forkopincam dan dari komunitas beserta warga sekitar yang turut membantu, bergotong royong membersihkan sampah – sampah dan sedimen yang berada di aliran sungai Cisuda dengan menggunakan alat secara manual, Kamis (13/10/2022).

Dari situasi ini, anggota DPRD Fraksi PAN Kota Sukabumi, Fatimah, saat berada di  lokasi untuk memantau aksi mitigasi tersebut merasakan kekecewaannya atas apa yang dilakukan tanpa menggunakan alat berat.

“Alhamdulillah, hari ini fari BPBD, PMI dan relawan relawan yang lain telah membantu membersihkan Sungai Cisuda ini merupakan tahap kedua karena yang pertama itu melakukan TPT okeh UPTD WS CISARENO Tadinya kita berharap dikakukan Normalisasi sungai dengan alat yang memadai, namun saat ini terlihat dikakukan oleh tangan-tangan yang lentik dan cantik,” ucap Fatimah.

“Fatimah berharap kedepannya tidak seperti ini lagi tetap dikakukan dengan menggunakan alat yang memadai agar aliran sungai menjadi normal.

“Saya berharap suatu saat didatangkan alat yang memang bisa memadai supaya air ini bisa normal, sehingga manakala ada hujan deras lagi, nanti masyarakat tidak harus lagi was-was,” ungkap Fatimah berharap.

Walaupun begitu, Fatimah tetap memberikan apresiasi kepada UPTD WS Cisareno atas apa yang telah dikakukan nya untuk mengantisipasi dan menanggulangi banjir di sungai Cisuda ini.

“Yang terpenting saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak dari, BPBD, PMI, Dinas PU Kota UPTD WS Cisareno, PLN, relawan – relawan dan masyarakat, dan kita berharap dengan Aksi ini dapat menyelesaikan permasalahan perairan terutama di wilayah kelurahan Jayaraksa terkait sungai Cisuda,” ucapnya.

Baca juga:  Dukung Pembangunan di Kampung Binaan, Babinsa Timika Bantu Warga Bangun Drainase

Laporan : Lelly 

Tags: