Hadapi Bencana, Polres Gowa Akan Siapkan Peralatan SAR Sederhana

REAKSIMEDIA.COM | Gowa – Ditengah tingginya curah hujan di kabupaten Gowa yang berdampak terjadinya bencana banjir maupun tanah longsor membuat pihak kepolisian Resor Gowa melakukan berbagai upaya agar dapat memberikan bantuan kemanusiaan kepada masyarakat.

Salah satu upaya yang akan dilakukan adalah dengan mendirikan posko bencana yang dilengkapi dengan berbagai perlengkapan SAR berupa Tali karmantel, Webing+figur eight, mesin tempel, machine chainsaw dan berbagai peralatan lain.

Agar seluruh perlengkapan yang dibutuhkan dapat berfungsi dengan baik selanjutnya pada siang tadi Selasa (7/12/2021) personil Bagian Logistik Polres Gowa melakukan serangkaian pengecekan dan perbaikan peralatan.

“Dalam waktu dekat kami akan mendirikan Posko bencana Polres Gowa yang rencana akan ikut didukung oleh kantor dinas sosial kabupaten Gowa dalam hal ini tim Tagana dan besok kami akan koordinasikan,” tutur jelas Kasubbag Bekpal Bag Logistik Polres Gowa Iptu Aslamuddin.

Rencana Tim Tagana juga akan menyiapkan berbagai perlengkapan lainnya di posko ini untuk selanjutnya akan digunakan secara bersama sama untuk menghadapi segala kemungkinan bentuk bencana di kabupaten Gowa,” pungkas Iptu Aslamuddin. (*)

Laporan : Heri Setiadi

Baca juga:  Selama Ramadhan, Ratusan Personel Polres Gowa Lakukan Pengamanan di Masjid

Tags: