REAKSI.EDIA.COM | Polres Bogor – Sebuah Kecelakaan terjadi di Jalan Raya Puncak Desa Cipayung Girang Kecamatan Megamendung Kabupaten Bogor.
Pada hari Sabtu malam, 5 Agustus 2023. kejadian yang terjadi diperkirakan sekitar pukul 20.30 WIB tersebut menyebabkan seorang penumpang sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi F-6659-FFN meninggal dunia.
Dalam kecelakaan tersebut korban bernama Sopian Helpiandi (16) yang mengalami luka memar di bagian kepala meninggal dunia di RS PG Cisarua.
Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Dicky Anggi Pranata,S.I.K,.M.Si,.CPHR mengatakan Kecelakaan tersebut melibatkan pengemudi kendaraan sepeda motor Honda Beat bernama Kiki Setiawan (16 tahun) dan seorang penumpang bernama Sopian Helpiandi (16) dengan Pengemudi kendaraan sepeda motor serta minibus (melarikan diri) dan tidak diketahui identitasnya.
Yang mana kecelakaan terjadi saat kendaraan yang di kemudikan oleh Kiki Setiawan bergerak dari arah Gadog menuju Puncak ini berusaha mendahului kendaraan lain namun saat akan mendahului menabrak kendaraan lain yang datang dari arah Puncak menuju Gadog, hingga menyebabkan seorang penumpang Sopian Helpiandi (16) yang iya boncengi terjatuh dan alami luka di bagian kepala, korban sendiri meninggal dunia saat berada di RS PG Cisarua.
Hasil penyelidikan yang di lakukan unit laka lantas Polres Bogor bahwa penyebab kecelakaan di sebabkan adanya kelalaian dan ketidak hati-hatian pengemudi motor yakni Kiki Setiawan saat akan mendahului kendaraan lain sehingga mengakibatkan kecelakaan terjadi, jelas Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Dicky Anggi Pranata.
Laporan : Sandio
Sumber : Humas Polres Bogor
Tags: kabupaten bogor
-
Jajaran Kodam XIV/Hsn di Wilayah Sulsel Berikan Bantuan kepada Korban Banjir
-
Maksimalkan Penerapan PPKM, Kodim 0808/Blitar Gelar Patroli Gabungan
-
BPSDM Kemendagri Bekali ASN Jago Powtoon dengan Singkat dan Cepat
-
Seorang Pedagang Alami Luka Bakar Serius Akibat Kebakaran Sebuah Kontrakan Di Gunung Putri Kabupaten Bogor
-
Dukung Program Penurunan Angka Stunting, Koramil 1710-07/Mapurujaya Terus Mengecek Serta Berikan Tambahan Makanan Secara Bertahap Kepada Anak Dan Balita
-
Antisipasi Serangan ke Petugas, Satgas Madago Raya Terapkan BUDDY SYSTEM
-
Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi Monitoring Hasil Pembangunan P2RW di Lembursitu
-
Forkompimda Kabupaten Mukomuko Bersama Waka Binda Bengkulu Tinjau Kegiatan Imunisasi Anak Di Kabupaten Mukomuko
-
Cek Kesiapan Pasar Jelang Ramadhan, Kapolda Sidak Pabrik Minyak Goreng Hingga Stok Di Pasaran
-
Korupsi Dana Desa, Mantan Kepala Desa Gentungang Kec Bajeng Barat Ditetapkan Tersangka dan Ditahan