REAKSIMEDIA.COM | Pinrang – Kapolres Pinrang AKBP Andiko Wicaksono,S.I.K bersama dishub, Bapenda dan jasa Raharja mengelar kampanye keselamatan di Depan Mall Sejahtera Pinrang,Jl. Sultan hasanuddin,kecamatan wattang sawitto kab. pinrang. Kamis (07/09/2023)
Kapolres Pinrang Andiko Wicaksono,S.I.K mengatakan, kegiatan itu bagian dari operasi Zebra pallawa 2023 guna mengedukasi masyarakat pengguna jalan untuk lebih disiplin dalam berlalu lintas.
Ia mengatakan, selain melakukan teguran terhadap tujuh pelanggaran lalu lintas yang menjadi target operasi, kampanye keselamatan ini di isi dengan kegiatan preventif seperti sosialisasi dan edukasi tertib berlalu lintas, pembagian coklat dan juga bagi bagi helm secara gratis.
“Pengendara yang ditemukan tidak memakai helm, diberikan peringatan. Kita juga lakukan komunikasi dengan masyarakat yang tidak mampu membeli helm, sehingga momen ini kita gunkaan untuk memberikan edukasi dan kampanye berlalu lintas,” paparnya.
Kapolres menjelaskan, tujuan utama kampanye keselamatan berlalu lintas untuk meningkatkan kesadaran. Merubah perilaku pengendara dan pengguna jalan agar lebih tertib, bertanggung jawab, dan memahami pentingnya keselamatan di jalan raya.
“Sehingga berdampak pada penurunan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas serta meningkatanya disiplin masyarakat dalam berlalu lintas,” jelasnya
Oleh karena itu kami mengimbau masyarakat untuk lebih disiplin dan tertib berlalu lintas agar aman dan selamat selama berkendara. tandasnya.
Laporan : Mussin Jack
Tags: Pinrang
-
3 Hari Jemput Bola di Entikong, Dukcapil Terbitkan 1.222 Dokumen Kependudukan
-
Indra Edi Yani saat nya yang muda memimpin
-
Polsek Candipuro Lamsel Dibakar Warga, Ini Pemicunya
-
Satresnarkoba Polres Way Kanan Berhasil Mengamankan Pelaku Peredaran Gelap Narkotika Jenis Sabu
-
Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Fikri Minta Anak Muda Tegal Tambah Kreatif
-
Jelang Pilkada Mantap Praja 2024 Kapolres Bogor Lakukan Apel Pengecekan Kendaraan Dinas Polres Bogor
-
Jelang 4 Desember, Bupati Aceh Timur Imbau Warga Tetap Jaga Perdamaian
-
Judi Tembak Ikan Masih Marak di Asahan, Seakan Kebal Hukum
-
Bupati Bogor Minta ASN yang Mudik Untuk Jujur dan Tidak Masuk Kantor Sebelum Melakukan Swab Test/Rapid Antigen dan Isolasi Mandiri 3-5 Hari
-
Kades Peserta Benchmarking Siap Adopsi Konsep Festival Panen Raya di Beijing