Polres Pinrang Gelar Kampanye Keselamatan Operasi Zebra Pallawa 2023

IMG 20230908 WA0029

REAKSIMEDIA.COM | Pinrang – Kapolres Pinrang AKBP Andiko Wicaksono,S.I.K bersama dishub, Bapenda dan jasa Raharja mengelar kampanye keselamatan di Depan Mall Sejahtera Pinrang,Jl. Sultan hasanuddin,kecamatan wattang sawitto kab. pinrang. Kamis (07/09/2023)

Kapolres Pinrang Andiko Wicaksono,S.I.K mengatakan, kegiatan itu bagian dari operasi Zebra pallawa 2023 guna mengedukasi masyarakat pengguna jalan untuk lebih disiplin dalam berlalu lintas.

Ia mengatakan, selain melakukan teguran terhadap tujuh pelanggaran lalu lintas yang menjadi target operasi, kampanye keselamatan ini di isi dengan kegiatan preventif seperti sosialisasi dan edukasi tertib berlalu lintas, pembagian coklat dan juga bagi bagi helm secara gratis.

“Pengendara yang ditemukan tidak memakai helm, diberikan peringatan. Kita juga lakukan komunikasi dengan masyarakat yang tidak mampu membeli helm, sehingga momen ini kita gunkaan untuk memberikan edukasi dan kampanye berlalu lintas,” paparnya.

IMG 20230908 WA0028

Kapolres menjelaskan, tujuan utama kampanye keselamatan berlalu lintas untuk meningkatkan kesadaran. Merubah perilaku pengendara dan pengguna jalan agar lebih tertib, bertanggung jawab, dan memahami pentingnya keselamatan di jalan raya.

“Sehingga berdampak pada penurunan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas serta meningkatanya disiplin masyarakat dalam berlalu lintas,” jelasnya

IMG 20230908 WA0030

Oleh karena itu kami mengimbau masyarakat untuk lebih disiplin dan tertib berlalu lintas agar aman dan selamat selama berkendara. tandasnya.

Laporan : Mussin Jack

Baca juga:  Peduli Korban Banjir di Gunungpanti Winong, Ershi Pati Beri Bantuan Sembako

Tags: