Tarik Minat Wisatawan, Icon Pantai Wisata di Desa Pasar Ipuh Diresmikan

IMG 20240607 WA0101

REAKSIMEDIA.COM | Mukomuko – Dalam memaksimalkan Promosi Pantai Wisata, Pemdes Pasar Ipuh Kecamatan Ipuh meyelesaikan pembuatan Icon Pantai Wisata Abrasi Pasar Ipuh dalam upaya untuk menarik wisatawan lokal mau asing.

Hal tersebut terungkap tatkala kegiatan monitoring dan evaluasi (Monev) pembangunan Icon Pantai tersebut oleh pihak Tim Monev Kecamatan Ipuh, Jumat (7/6/24).

Kepala Desa Pasar Ipuh, Anang Topriansyah dalam kesempatan tersebut menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah hadir dalam kegiatan Monev pembangunan Icon Pantai wisata abrasi Desa Pasar Ipuh.

“Ini sebagai upaya kami (pemdes/red) untuk maksimal pariwisata di desa serta berharap dengan adanya pembangunan Icon Pantai dapat meningkatkan ekonomi masyarakat dan UMKM yang ada di Desa Pasar Ipuh,” ucapnya.

IMG 20240607 WA0102

Selanjutnya Anang menambahkan kepedulian dalam menjaga Icon Pantai ini adalah tanggung jawab kita semua baik masyarakat desa maupun Pokdarwis serta tidak lupa saya menghimbau kepada pengunjung untuk selalu menjaga kebersihan pantai,” pinta Anang.

Ditempat yang sama Camat Ipuh Sepradanur, S.Sos memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada pemerintah Desa Pasar Ipuh dalam pembangunan Icon Pantai Wisata Abrasi Pasar Ipuh untuk meningkatkan minat masyarakat mengunjungi Pantai wisata tersebut.

“Pembangunan ini tentunya akan menambah nilai dan daya tarik wisata Pantai wisata Abrasi Pasar Ipuh, sehingga diharapkan hadirnya Icon Pantai Wisata Abrasi Pasar Ipuh akan memberikan manfaat yang signifikan bagi masyarakat setempat dan para wisatawan. Wisatawan akan tertarik untuk mengunjungi Pantai Pasar Ipuh dan mengalami pengalaman yang berbeda,” ungkapnya.

Selain itu, pembangunan ini juga diharapkan dapat memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat setempat, “Saya mengajak seluruh pengunjung pantai untuk dapat menjaga kebersihan dengan cara tidak membuang sampah sembarang karena kebersihan adalah tanggung jawab kita bersama” harap Camat.

Baca juga:  Jumat Berbagi Kasih, Polsek Lubuk Pinang Berikan Bantuan Untuk Warga Sakit Menahun

Masih dalam kesempatan yang sama Humas Pokdarwis Pasar Wisata Abrasi Pasar Ipuh, Nurman Fajri,S.Pd. M.Pd menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah desa yang sudah mensuport destinasi pariwisata yang ada di desanya.

“Dengan terbangunnya Icon Pantai ini menjadi titik awal Pokdarwis untuk meningkatkan geliat pariwisata di desa dan menjadi salah satu ajang promosi pariwisata khususnya pantai yang ada di Kabupaten Mukomuko,” jelasnya

IMG 20240607 WA0103

Diketahui dalam kegiatan Monitoring dan Evaluasi yang dilaksanakan di Desa Pasar Ipuh juga melaksanakan Monev Pembangunan Sumur bor dan Program Ketahanan pangan ( mesin perontok padi) oleh pihak Tim Monev Kecamatan Ipuh.

Terlihat dalam kegiatan itu, Camat Ipuh beserta Kasi Ekobang, Danramil 02 Ipuh, Pendamping desa, Kades dan perangkat Desa, BPD, Anggota Pokdarwis Pantai Wisata Abrasi Pasar Ipuh, TP TPK , Bhabinkamtibmas dan Babinsa serta lainnya.

Laporan : Rahmadsyah Sipahutar

Tags: