REAKSIMEDIA.COM | Mukomuko – Dalam rangka memastikan keamanan dan memberikan rasa nyaman bagi masyarakat yang akan melaksanakan ibadah, Personel Polres Mukomuko dan jajarannya melakukan pengamanan yang terfokuskan di Pos Pelayanan Pantai Pandan Wangi, Pos Pengamanan Penarik dan melaksanakan patroli serta pengamanan di Gereja- Gereja saat pelaksanaan ibadah berlangsung.
Kapolres Mukomuko AKBP Nuswanto, S. H, S. I. K, M. H didampingi unsur FKPD Mukomuko, para PJU Polres Mukomuko dan Bhayangkari terpantau melaksanakan pengecekan langsung dilapangan.Sejak siang hingga malam ini, Minggu (24/12/223).
Kapolres mengecek langsung kesiapan personel di Pos Pos Pengamanan yang telah standby di lokasi sejak tanggal 22 Desember 2023 lalu.
“Personel telah kami plotting ke Pos-Pos Pengamanan dan Pelayanan, selain itu kami juga sudah membuat surat tugas pengamanan ibadah yang menempatkan personel disetiap gereja yang melaksanakan ibadah untuk memastikan pengamanan dilaksanakan dengan baik”, jelas Kapolres.
Kapolres juga mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang nantinya melaksanakan ibadah di malam Natal.
Selain memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang akan melakukan ibadah menjelang Natal, Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan diharapkan dapat meminimalisir terjadinya gangguan kamtibmas.
“Selain Personel Polres, terdapat personel TNI dan Dishub, Satpol.PP dan Tenaga Kesehatan di tiap pos, untuk memastikan Kamseltibcar Lalu Lintas serta menjadi tempat pelayanan bagi masyarakat di pusat keramaian aktifitas masyarakat” tutup Kapolres Mukomuko di sela-sela kunjungannya di Pos Pengamanan.
Tidak ketinggalan, Ketua Bhayangkari Cabang Mukomuko Ny. Steva Nuswanto ikut menyerahkan bingkisan kepada petugas pos agar tercukupi kebutuhan selama bertugas.
” Kami Ucapkan Selamat bertugas kepada personil yang melaksanakan tugas di tiap-tiap pos. Selalu Jaga kesehatan dan berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, ” Ucap Ny. Steva Nuswanto.
Juga hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati Mukomuko, Kodim 0428 Mukomuko, Kadinkes Mukomuko, Kasatpol PP, Basarnas, Dishub, Ketua Bhayangkari Mukomuko dan jajaran, serta para PJU Polres Mukomuko.
Laporan : Rahmadsyah Sipahutar
Sumber : Humas Polres Mukomuko
Tags: Mukomuko
-
Ringankan Beban Warga, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 042 Kembali Berikan Bantuan Untuk Korban Kebakaran di Mendahara
-
Penuh Ceria, TK Negeri Manjunto Jaya Studi Tour ke Kantor Bupati Mukomuko dan Gedung Dewan
-
DEFA Andalan ASEAN Wujudkan Epicentrum of Growth
-
Kasrem 041/Gamas Hadiri Pembukaan TMMD ke 113 Tahun 2022 Kodim 0428/Mukomuko
-
Tingkatkan Komsos, Anggota Pos Koramil Porto Haria Bergotong Royong Membangun Poskamling
-
Usung Tema “Nyanyian Penyatu Negeri” Bentuk Kepedulian Deolipa Yumara
-
Bunda (PAUD) Kabupaten Pinrang Andi Sri Widiyati Irwan Menghadiri Rapat Penyerahan Bantuan (BOSP)
-
Kabid Humas Polda Sulsel Imbau Masyarakat Berhenti Tolak Jenazah COVID-19
-
Kapolres Muaro Jambi Hadiri Pisah Sambut Kajari Di Rumdis Bupati Muaro Jambi
-
Ormas DKS Garda Prabowo Jalin Silaturahmi Dengan Forkopimcam Kecamatan Cibinong