Giat Pelantikan dan Bimtek KPPS Pilkades Bhabinkamtibmas Gebang Arum Hadir Jaga Kamtibmas

IMG 20220927 WA0159

REAKSIMEDIA.COM | Demak – Di Aula Balai Desa Gebangarum Kecamatan Bonang Kabupaten Demak telah di laksanakan giat pelantikan dan Bimtek terhadap Kpps Pilkades tahun 2022, Bhabinkamtibmas Bripka Nur Hidayat mewakili Kapolsek Bonang Akp Margono,SH demi menjaga kelancaran giat tersebut, Senin (26/09/2022) malam jam 20.30 WIB.

Telah dilaksanakan giat monitoring serta pengamanan Pelantikan dan Bintek Petugas KPPS Pilkades Desa Gebangarum Kecamatan Bonang Kabupaten Demak,hadir dalam giat Ketua Panitia Pemilihan Kepala Desa Gebangarum Ahmad Munir Sos beserta anggota, Pengawas Pilkades Desa Gebangarum BPD Siti Rahayu beserta anggota dan Peserta Kurang lebih 50 Peserta.

Bhabinkamtibmas Desa Gebangarum Bripka Nur Hidayat bersama Babinsa Desa Gebangarum Serka Fauzi ikut hadir mengamankan jalannya giat pelantikan dan bimtek KPPS Pilkades Gebang Arum, Maksud serta tujuan giat
Bahwa Bintek Petugas KPPS Pilkades Desa Gebangarum memberikan materi mengenai surat suara sah, surat suara tidak sah, pencapaian suara (pemenang mutlak maupun suara drow) serta bentuk struktur bilik suara.

IMG 20220927 WA0160

Untuk Bilik suara Ada 10 bilik suara (bilik 1-9 untuk bilik pemilih sehat, bilik 10 untuk pemilih diduga terkonfirmasi covid- 19, jika ada pemilih yang terkonfirmasi) dan Ketua Panitia juga menekankan agar para petugas harus bekerja secara profesional, tanggung jawab serta menjaga netralitas, selama pelaksanaan kegiatan berjalan dengan aman lancar dan tidak ada hambatan nantinya pada saat pelaksanaan Pilkades dari pihak keamanan TNI Polri dibantu Linmas menjaga pengamanan di TPS masing- masing menjaga gangguan dari luar TPS,” pungkas Bripka Nur Hidayat. (*)

Laporan : Suryadi

Baca juga:  Kapolres Demak: Banjir Rob Belum Seluruhnya Surut, Kami Siapkan Bantuan untuk Desa yang Terendam Banjir

Tags: