REAKSIMEDIA.COM | Gowa – Di saat masyarakat menjalankan ibadah puasa dan menjelang hari raya idul Fitri 1442 H mendatang masih ada juga jenazah yang dimakamkan yang diduga karena Covid 19.
Untuk memberikan edukasi kepada masyarakat kembali Humas Polres Gowa merilis jumlah jenazah yang dikebumikan di pekuburan macanda Jl. Teratai Indah kecamatan Somba Opu kabupaten Gowa.
Hingga saat ini Kamis (6/5/2021) pukul 10.40 WITA jumlah jenazah yang telah dimakamkan di Macanda sebanyak 1003 orang dengan rincian
laki-laki 603 orang dan perempuan sebanyak 400 orang.
Dengan bertambahnya jumlah jenazah tersebut dihimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan terkhusus di tengah seluruh masyarakat Indonesia menjalankan ibadah puasa dan menjelang idul Fitri.
Satu hal yang diharapkan kepada seluruh masyarakat agar tidak melakukan mudik lebaran karena akan berakibat fatal bagi diri kita maupun orang sekitar kita karena penyebaran covid-19 tidak mengenal siapapun.
Jangan karena rindu ingin bertemu keluarga menjelang idul Fitri ini kemudian kita paksakan melakukan mudik tetapi kita tak sadar membawa virus Corona kepada orang di sekitar kita dan akibatnya bukan sukacita yang didapatkan namun rasa penyesalan yang kita temukan, harap Kasubbag Humas Polres Gowa AKP. M. Tambunan.
Ayo jaga diri dan lindungi semua sanak keluarga maupun orang di sekitar kita agar tidak terjangkit virus yang mematikan ini dan pesan saya jangan mudik, tambah AKP. M. Tambunan. (Syd)
Laporan : Suryadi
Tags: gowa
-
Gelaran Pesta Sultan, Pemdes Yamansari Isi Berbagai Kegiatan Sosial
-
Presiden Akan Bagikan Bansos Hingga Resmikan Infrastruktur di Jabar dan Jateng
-
Cuaca Cerah, Satgas TMMD Ke-113 Kodim 0428/MM Lakukan Pengiriman Material Kelokasi TMMD
-
Bea Cukai Batam Musnahkan Rokok dan Mikol Senilai Rp10,01 Miliar
-
Anwar Fuady Terima Penghargaan Lifetime Achievement di Celebrity Night Party, Apresiasi Dedikasi dalam Dunia Seni
-
Kantongi Sertifikat Laik Operasi, Jalan Tol Semarang – Demak Seksi 2 Siap Beroperasi
-
Ini Kegiatan Kunker Danrem 012/TU ke Kodim 0118/Subulussalam
-
Pangdam Hasanuddin Pimpin Parade Catar Akmil Sumber Umum/ Reg Tahun 2021
-
Bupati Tapsel Yakin KORPRI Tapsel Mampu Berikan Kualitas Kinerja Yang Terbaik
-
Kunjungi IKN, Presiden Gunakan Jalur Laut