Kapolres Pinrang Resmikan P2L Wicaksana Laghawa Pc. Bhayangkari Pinrang

IMG 20231016 WA0020

REAKSIMEDIA.COM | Pinrang – Kapolres Pinrang AKBP Andiko Wicaksono,S.I.K yang didampingi Ketua Pc. Bhayangkari Pinrang Ny. Lioni Andiko Resmikan Pekarangan Pangan Lestari Wicaksana Laghawa Pc. Bhayangkari Pinrang, Senin (16/10/2023).

Pekarangan Pangan Lestari Wicaksana Laghawa, yang bertempat dibelakang Aspol Polres Pinrang tersebut, telah ditanami beberapa jenis sayur-sayuran dan Buah Buahan, yang dibutuhkan sehari-hari.

Sebelumnya, Lahan pekarangan dibelakang Aspol Pinrang, yang dulunya hanya ditumbuhi rerumputan liar, dan tempat penyimpanan barang-barang bekas, saat ini telah disulap oleh Pc. Bhayangkari Pinrang, menjadi lahan tanam-tanaman yang produktif.

IMG 20231016 WA0021

Ketua Pc Bhayangkari Pinrang, Ny Lioni Andiko menyebutkan, peresmian Pekarangan Pangan Lestari Wicaksana Laghawa Pc. Bhayangkari Pinrang saat ini, sebagai bentuk motivasi kepada masyarakat, terutama yang mempunyai lahan kosong agar bisa dimanfaatkan.

“Saat ini Pc. Bhayangkari Pinrang, meresmikan Pekarangan Pangan Lestari Wicaksana Laghawa dibelakang Aspol Pinrang, sebagai pemanfaatan lahan kosong, agar bisa dimanfaatkan menjadi lahan produktif,” ujar Ny. Lioni Andiko.

IMG 20231016 WA0022

Ny Lioni Andiko juga menyampaikan, dari hasil Pekarangan Pangan Lestari Bhayangkari Cabang Pinrang nantinya, akan digunakan sebagai kebutuhan Maysarakat Maupun penghuni aspol pinrang ini.

“Hasil tanaman yang ada saat ini, nantinya akan dikonsumsi, sebagai kebutuhan sehari-hari. Jika tanaman ini berlebih, akan dibagikan kepada masyarakat sekitar,” tutupnya.

Laporan : Mussin Jack

Baca juga:  Pj. Sekda Pinrang Hadiri Kegiatan Tani On Stage Kementerian Pertanian RI

Tags: