REAKSIMEDIA.COM | Manokwari – Kodam XVIII/Kasuari menerima Kunjungan Kerja Dalam Negeri (KKDN) Tim Sekretariat Jenderal (Setjen) Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas), di Makodam, Trikora, Arfai 1, Manokwari, Papua Barat, Kamis (13/10/2022).
KKDN ini di ketuai oleh Brigjen TNI Godman Siagian yang didampingi para stafnya.
Kapoksahli Pangdam Kasuari, Brigjen TNI Wahyu Eko Purnomo, saat membacakan amanat tertulis Pangdam Kasuari menyampaikan bahwa Kodam Kasuari bagian dari Komando Kewilayahan pertahanan di Provinsi Papua Barat adalah hasil pemekaran dari Kodam XVII/Cenderawasih yang berada di Jayapura luasnya wilayah dan sejarah gangguan keamanan membuat TNI AD merasa perlu membentuk organisasi baru di Kabupaten Manokwari ini.
“Kodam Kasuari membawahi Korem 181/PVT, yang berada di Sorong dan Korem 182/JO dengan wilayah tugas meliputi Kabupaten Fakfak, Kaimana dan Teluk Bintuni serta Kodim 1801/Manokwari sedangkan satuan tempur yang berada di bawah Kodam Kasuari yakni Brigif 26/GP dan juga memiliki Rindam yang terletak di Ransiki, Manokwari Selatan,” ucapnya.
Dalam kesempatan ini Pangdam juga menyampaikan secara umum situasi keamanan di Papua Barat dalam kondisi kondusif.
“TNI-Polri dan Pemerintah Daerah serta masyarakat selalu berkontribusi berpartisipasi aktif bangun suasana kondusif Di wilayah Papua Barat,” ungkapnya.
Dengan kondisi geografis yang mayoritas pegunungan dan hutan berpengaruh langsung terhadap demografi penduduk yang tersebar di daerah-daerah pedalaman yang terpencil bahkan terisolasi.
“Hal tersebut tentunya berdampak pada pelayanan sosial untuk menghadapi permasalahan tersebut Kodam Kasuari melaksanakan strategi melalui pendekatan kesejahteraan tidak hanya dengan pendekatan keamanan”.
“Pendekatan yang dilakukan diantaranya seperti kegiatan Komsos kepada tokoh-tokoh masyarakat, Kepala Suku, Tokoh Agama dan pihak-pihak yang berpengaruh terhadap perkembangan Papua Barat Selain itu melakukan berbagai kegiatan Bakti TNI, pengobatan massal, program stunting penuntasan buta aksara, pertanian, peternakan perikanan dan lain sebagainya untuk lebih dekat dengan masyarakat dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” katanya.
Ikut hadir dalam kegiatan ini, para pejabat Asisten dan Kabalakdam XVIII/Kasuari.
Laporan : Suryadi
Sumber : Pendam XVIII/Kasuari
Tags: Manokwari
-
Tiba Dilokasi Vaksinasi Massal, Kapolda Disambut Tarian Pa’duppa
-
Sat Samapta Lakukan Patroli Dialogis Sampaikan Pesan Kamtibmas Pada Masyarakat
-
Butuh Informasi Keberadaan Tersangka, Polres Gowa Buka Sayembara
-
Anggota Kodim dan BNN Karangasem Berusaha Sekuat Tenaga Selamatkan Siswa Dari Kematian dan Kesengsaraan
-
Kemendesa PDTT Pertahankan Status Badan Publik Informatif
-
Melalui Video Conference, Kadiv Humas Apresiasi Prestasi Jajaran Yang Capai Seratus Persen dalam Program Prioritas Kapolri
-
Memasuki Usia Emas, Mendagri Harap CSIS Terus Jaga Objektivitas Kualitas Kajian
-
KNPI Siap Berkolaborasi Dengan Pemerintah Wujudkan Digitalisasi UMKM
-
Tingkatkan Kualitas Keimanan dan Ketaqwaan Serta Nilai Kejuangan, Korem 071/Wijayakusuma Gelar Bintalidjuang dan Rohani
-
Danlantamal IX Buka Jambore Pecinta Alam Maluku ke XXV di Buru Selatan