REAKSIMEDIA.COM | Mukomuko – Hal tersebut disampaikan Kapolres Mukomuko AKBP Nuswanto SIK MH pada press release hasil Operasi Musang Nala I 2023 yang digelar di Mapolres Mukomuko, Selasa (7/2/23).
Lebih lanjut Kapolres Mukomuko menyampaikan,” Ops Musang Nala 1 tahun 2023 dilaksanakan dari tanggal 23 Januari sampai 6 Februari 2023 ini berhasil mengamankan 4 orang pelaku kejahatan,” sebut Kapolres yang didampingi Kabag Ops dan sejumlah PJU Polres Mukomuko.
Kapolres juga menjelaskan pada tanggal selama pelaksanaan Operasi, Polres Mukomuko mengamankan 4 orang pelaku diantaranya pelaku TO sebanyak 3 orang. Dengan rincian pelaku Curanmor inisial NG (39) warga Desa Tanjung Mulya Kecamatan XIV Koto, kemudian pelaku pencurian kabel inisial C (23) warga Perumahan Agromuko Estate dan P ( 23) warga warga Kecamatan Teras Terunjam yang merupakan pelaku TO (Target Operasi) Peralihan. Serta Untuk pelaku non TO inisial OD (30) warga Kecamatan Teramang Jaya yang ditangan pelaku diamankan barang bukti kejahatan berupa 1 buah besi dan buah sawit kurang lebih 30 Kg serta 1 (satu) unit motor merk Yamaha,” papar AKBP Nuswanto.
“Dari tangan Pelaku inisial NG, Tim berhasil mengamankan 1 buah shock motor dan 1 Buah ban motor. Dan dari tangan pelaku inisial C dan P berhasil diamankan 1 buah kabel tembaga ukuran 21 Meter dan 1 unit motor Honda Beat,” terang Kapolres.
Masih disampaikan Kapolres, sampai saat ini semua pelaku dan barang bukti telah diamankan di Polres Mukomuko. Guna dilakukan pemeriksaaan lebih lanjut oleh Satreskrim Polres Mukomuko.
“Pelaku tindak pidana 3C (Curas ,Curat dan Curanmor) yang menjadi TO sebanyak 3 Orang dan non TO 1 orang. Sehingga pada pelaksanaannya, Polres Mukomuko berhasil menangkap ketiga pelaku pada operasi Musang Nala 1 2023. Dan saat ini pelaku dan barang bukti telah diamankan oleh Sat Reskrim Polres Mukomuko,” tutup Kapolres AKBP Nuswanto.
Laporan : Rahmadsyah Sipahutar
Tags: Mukomuko
-
Dr.Rommy M. Manule KALAKSA BPBD Kabupaten Pinrang Pimpin Penyerahan Bantuan Logistik Dampak Bencana Alam
-
Walikota, Yang di Wakili Wakil Walikota Arwin Siregar, Kukuhkan Kepengurusan FORKALA Padang Sidimpuan
-
Forkopimda Purbalingga Cek Posko Mudik dan Wisata
-
Bahas Ranperda PBG Bersama Pemko Medan, Fraksi Demokrat Minta Ketersediaan RTH dan Perhatian Untuk Warga Sekitar Gedung
-
Kasrem 042/Gapu Hadiri Rapat Pembahasan Penanganan Covid -19 di Provinsi Jambi
-
Rilis Akhir Tahun, Polresta Cilacap Sampaikan Hasil Ungkap Kasus dan Capaian Kinerja Selama Tahun 2022
-
M.Yunus Mempertanyakan Kenapa Penegakan Hukum Di Indonesia Begitu Lemah
-
Pelaku Pencurian Kendaraan Bermotor Dengan Menakuti Korban Memakai Senjata Pistol Mainan Diamankan Polsek Kemang Kabupaten Bogor
-
Personel Polsek bersama Bhayangkari Ranting Tinggimoncong Berbagi Takjil ke Pengendara
-
Vaksinasi Untuk Buruh Harus di Support