REAKSIMEDIA.COM | Batang – Tiga Pilar Kecamatan Wonotunggal memantau percepatan Vaksinasi COVID-19 dosis pertama dan dosis kedua untuk masyarakat umum di Balai Desa Dringo Kecamatan Wonotunggal Kabupaten Batang.
Kapolsek Wonotunggal Polres Batang AKP Sayoko mengatakan, kegiatan ini untuk memastikan protokol kesehatan tetap dijalankan selama vaksinasi.
“Sasaran vaksinasi sebanyak 500 orang untuk masyarakat umum,” kata Kapolsek Wonotunggal Polres Batang AKP Sayoko disela-sela memantau giat vaksinasi, Kamis (2/12/2021).
Di lokasi terlihat masyarakat rela mengantre untuk divaksin. Petugas pun mengarahkan dan meminta peserta tetap mematuhi prokes.
“Meski sudah divaksin, namun diminta masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan, karena pandemi belum berakhir,” tandas Kapolsek.
Danramil Wonotunggal diwakili Pelda Wani. mengatakan bahwa TNI Polri dan Kecamatan Wonotunggal terus bersinergi dalam percepatan vaksinasi COVID-19.
“Kami bersama Polsek dan Kecamatan Wonotunggal terus mengajak warga untuk lakukan vaksinasi,” ujarnya.
Camat Wonotunggal H. A. Puryono mengatakan bahwa kegiatan ini untuk mengejar target vaksinasi bagi warga yang belum tervaksin.
”Percepatan vaksinasi untuk kejar target bagi warga yang belum tervaksin, dan kami terus kampanyekan program vaksinasi kepada warga,” ujar Camat Puryono. (*)
Laporan : Suryadi
Tags: batang
-
Untuk yang Baru Ultah ke-17, Simak Cara dan Syarat Membuat KTP-el
-
Jatim Butuh 4,2 Juta Dosis untuk Vaksin Kedua, Ketua DPD RI Minta Pasokan Dipercepat
-
IKN Gairahkan Potensi Pariwisata Kalimantan Timur
-
Kemendagri Dorong Daerah Percepat Selesaikan Batas Desa
-
Wapres: Kurban, Bukti Kepekaan Sosial terhadap Sesama Manusia
-
Blusukan ke Boyolali, Gus Halim Sidak Desa Peraih Peringkat 2 IDM Jateng
-
3 Oknum Staf PN Tangerang Diduga Lakukan Tindak Tak Menyenangkan ke Seorang Advokat Wanita
-
Kejuaraan Nasional INKAI 2024 Semarak Dikuti 31 Provinsi Seluruh Indonesia
-
Optimalkan Percepatan Vaksinasi, Polres Gowa Gandeng Kepala Kelurahan, Lingkungan dan Ketua RT
-
Pos Guntembawang Satgas Pamtas RI-MLY Yonif 645/GTY Terima Senjata Api Rakitan Jenis Lantak Dengan Sukarela dari Warga Perbatasan