REAKSIMEDIA.COM | Cianjur – Gempa bumi yang mengguncang wilayah Cianjur, Jawa Barat menimbulkan kerusakan ribuan rumah warga. Tak hanya rumah warga, rumah beberapa anggota Polri di wilayah Cianjur juga ikut terdampak kerusakan. Salah satunya rumah dari polisi wanita (polwan) bernama Aiptu Reni Triyani.
Rumah polwan yang bertugas sebagai Bhabinkamtibmas Polsek Cianjur, Polres Cianjur, Jawa Barat ini mengalami kerusakan cukup parah, dimana genting rumah runtuh, bagian depan rumah roboh dan kamar-kamar rusak parah.
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan, meskipun ikut menjadi korban gempa Cianjur, Aiptu Reni tetap menjalankan tugasnya sebagai Bhabinkamtibmas di wilayah Kelurahan Bojong Herang, Cianjur.
“Anggota Polri yang merupakan Polwan tetap menjalankan tugasnya sebagai Bhabinkamtibmas meskipun rumahnya juga hancur karena gempa,” kata Dedi dalam keterangan tertulisnya, Senin (28/11/2022).
Dedi menuturkan, apa yang dilakukan Aiptu Reni adalah bentuk pengabdiannya sebagai anggota Polri yaitu memberikan pelayanan dan pengayoman kepada masyarakat.
“Ini adalah bentuk dedikasi anggota Polri yang selalu memberikan pelayanan dan pengayoman kepada masyarakat,” ujarnya.
Dalam menjalankan tugas sebagai Bhabinkamtibmas, Aiptu Reni tetap membantu para korban di pengungsian dan menghibur anak-anak yang menjadi korban gempa.
“Aiptu Reni ingin warganya tetap merasa aman dan nyaman pasca gempa di pengungsian. Ia juga ingin memulihkan psikologi anak-anak yang menjadi korban gempa dan berharap semuanya kembali pulih,” katanya. (*)
Laporan : Suryadi
Tags: Cianjur
-
FGD Dialog Penguatan Internal Polri Untuk Pemilu 2024, Polres Mukomuko Ikuti Kegiatan Melalui Zoom Meeting
-
Rapat Koordinasi Percepatan Penanganan Covid-19 Di Provinsi Kepri
-
Hari ini Pengumuman Hasil Seleksi Pengawas Tempat Pengumutan Suara (P-TPS) Kecamatan Mattiro Sompe
-
Awal Tahun 2022, Polda Kalbar Terus Gencarkan Vaksinasi Massal di 13 Titik
-
Andi Calo Kerrang, (Pj) Sekda Kabupaten Pinrang, Menerima Puluhan Off Road Motor Trail Dimakan Taman Pahlawan Palia Pinrang
-
Terkait Unjuk Rasa Ke PT.SKL, Kapolres Tapsel Berhasil Memediasi Pengunjuk Rasa Untuk Tidak Menginap Di Areal Perkebunan
-
Ini Strategi Gus Halim Sinergikan Pusat dan Daerah
-
Lantik Kabaintelkam hingga Kapolda, Kapolri: Jangan Padamkan Api Pada saat Api Besar
-
Wamendagri: Pemda Berperan Penting Kembangkan Sistem Pengelolaan Sampah
-
Polres Gowa Gelar Operasi Yustisi, Pendisiplinan Protokol Kesehatan