“Senyum Bahagia” 21 KPM Terima BLT DD dari Pemdes Sinar Jaya

IMG 20230523 WA0019

REAKSIMEDIA.COM | Mukomuko – Pemerintah Desa Sinar Jaya menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahun 2023 kepada 21 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sebesar 900 ribu rupiah untuk 3 Bulan (Januari Februari Maret) di Aula Kantor Desa Sinar Jaya Kecamatan Air Manjuto Kabupaten Mukomuko, Selasa Siang (23/5/23).

Dalam kesempatan itu, Kades Sinar Jaya Suparni menyampaikan bahwa tahun ini Desa Sinar Jaya mengalokasikan BLT DD untuk 21 KPM,” tahun ini sebanyak 21 KPM, berbeda dengan tahun sebelumnya yakni 85 orang, adapun penerima bantuan adalah memenuhi 4 kreteria yakni miskin ektrim, punya penyakit menahun, disabilitas dan Lansia, yang mana penetapan KPM sudah sesuai prosedur, kita turun kelapangan melakukan pendataan dan diputuskan lewat Musdesssus (Musyawarah Desa Khusus) untuk penerima BLT di tahun ini,” terang Suparni di awal sambutannya.

Lebih lanjut Kades Sinar Jaya mengatakan,” semoga bapak ibu yang menerima bantuan, BLT ini bisa membantu ekonomi keluarga, dan sebaiknya belanjalah diwarung yang di desa kita, sehingga bisa membantu perekonomian) UMKM di desa kita sekaligus menunjang perputaran uang di desa kita, beda sedikit itu wajar sehingga warga pelaku UMKM yang tidak menerima BLT-DD dapat juga merasakan manfaatnya,” himbau Kades Sinar Jaya Suparni.

IMG 20230523 WA0020

Ditempat yang sama Camat Air Manjuto diwakili Kasi Ekobang Sutardi SM dalam arahannya menyampaikan permohonan maaf atas ketidakhadiran Camat Air Manjuto dikarenakan ada tugas lain yang harus dilakukan sehingga diwakilkan kepada dirinya,” kami sampaikan permohonan maaf dari Bapak Camat dikarenakan beliau ada tugas lain,” ucap Sutardi.

Kasi Ekobang Kecamatan Air Manjuto dihadapan warga penerima BLT DD juga menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatan penyaluran BLT DD kepada warga penerima, disebabkan adanya aturan terbaru dari Pemerintah untuk syarat penerima BLT DD,” Terkait pembagian BLT di Desa Sinar Jaya agak terlambat dikarenakan ada aturan dari pemerintah, kami dari Pemerintah Kecamatan selalu mendorong Desa untuk bisa salurkan BLT sebelum Lebaran, walaupun terlambat, Alhamdulillah pada hari ini bisa disalurkan,” jelas Sutardi.

Baca juga:  Ucapan Selamat Atas Disandangnya Gelar Doktor Oleh Bupati Tulang Bawang

IMG 20230523 WA0018

Disisi lain Kasi Ekobang Kecamatan Air Manjuto berharap kepada warga yang menerima BLT untuk bijak dalam membelanjakan uang bantuan dan memprioritaskan untuk membeli kebutuhan hidup sehari-hari,” silahkan bantuan yang diterima untuk belanja kebutuhan pokok keluarga, mudah mudahan nanti dapat disalurkan kepada yang berhak menerima, walaupun “sedikit” semoga kiranya bantuan yang diterima dapat membantu meringankan beban keluarga penerima BLT DD,” imbuh Kasi Ekobang Kecamatan Air Manjuto Sutardi SM.

Terlihat warga penerima BLT DD Desa Sinar Jaya merasa senang dan gembira, itu terpancar raut wajah warga yang “tersenyum bahagia” melangkah keluar kantor Desa usai menerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Sinar Jaya.

Tampak hadir pada kegiatan itu, Camat Air Manjuto diwakili Kasi Ekobang, staf Kecamatan, Bhabinkamtibmas, Kades dan Perangkat Desa Sinar Jaya serta warga penerima BLT DD,” terimakasih pemerintah atas perhatian kepada keluarga kami,” ucap salah warga penerima BLT DD.

Laporan : Rahmadsyah Sipahutar

Tags: