REAKSIMEDIA.COM | Pinrang – Polres Pinrang menggelar upacara penyerahan jabatan dan pelepasan Wakil Kepala Kepolisian Resor (Waka Polres) Pinrang, KOMPOL Muhammad Idris, S.H., M.H.
Upacara ini dipimpin langsung oleh Kapolres Pinrang, AKBP Andiko Wicaksono, S.I.K yang dilaksanakan di Aula Wicaksana Laghawa Polres Pinrang, Jumat (31/01/2025) Pagi.
Dalam rangkaian upacara, dilakukan prosesi pelepasan tanda jabatan, penandatanganan berita acara serah terima jabatan, serta laporan dari pejabat yang menyerahkan jabatan. Setelah seluruh rangkaian kegiatan selesai, acara ditutup dengan pembacaan doa dan penghormatan kepada Inspektur Upacara.
Pergantian ini dilakukan seiring dengan masa purna tugas KOMPOL Muhammad Idris, S.H., M.H., yang secara resmi memasuki masa pensiun mulai 1 Februari 2025.
Dengan berakhirnya masa jabatannya, diharapkan dedikasi serta pengabdian yang telah diberikan dapat menjadi teladan bagi seluruh personel Polres Pinrang dalam menjalankan tugas kepolisian ke depan.
Laporan : Mussin Jack
Tags: Pinrang
-
Antisipasi Kepunahan, Bupati Tapanuli Selatan Lepas Ratusan Anak Penyu
-
Ungkap Bupati Irwan Hamid: Hal Yang Sangat Berharga, Kebersamaan Dan Silaturahmi Harus Tetap Dijaga
-
Patroli Presisi Polrestabes Surabaya Berhasil Gagalkan, Kelompok Remaja Diduga Akan Balap Liar
-
Kendalikan Inflasi, Kapolsek Barombong bersama Unsur Tripika Lakukan Operasi Pasar
-
Atas Nama Pemerintah, Mendagri Apresiasi Pengesahan UU Pembentukan Provinsi Papua Barat Daya
-
Penyegaran, Kajari Mukomuko Pimpin Pelantikan & Sertijab Kasi Pidsus
-
Tingkatkan Investasi, Pemerintah Dorong Penerbitan RDTR
-
Presiden Jokowi Terima Timnas U-16 di Istana Merdeka
-
Babinsa Koramil Mapurujaya dan Warga Gotong Royong Bersihkan Pohon Tumbang
-
Dolly Harap Putri Pariwisata Terpilih Agar Lebih Kreatif dan Inovatif Terhadap Promosi Pariwisata di Tapanuli Selatan