Gelar Baksos Religi Sambut Maulid Nabi, Personel Polsek Lubuk Pinang Bersihkan Musholla Arafah

IMG 20221007 WA0023

REAKSIMEDIA.COM | Mukomuko – Kegiatan Baksos Religi Polsek Lubuk Pinang dalam rangka Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H, yang dilaksanakan di Musholla Arafah Desa Lubuk Pinang Kecamatan Lubuk Pinang, Kabupaten Mukomuko. Jumat pagi (7/10/22).

IMG 20221007 WA0024

Kapolsek Lubuk Pinang IPTU Teguh Budiyanto, SE. disela kegiatan tersebut mengatakan, Rangkaian Kegiatan Baksos Religi Polsek Lubuk Pinang di Musholla Arafah ini diantaranya, Pemberian bantuan berupa peralatan kebersihan kepada Pengurus Musholla Arafah di Desa Lubuk Pinang.

” Selain itu, dalam Kegiatan Bhakti Sosial Religi, personel kita juga membersihkan tempat ibadah umat Islam di Musholla Arafah dengan sasaran, membersihkan MCK Musholla, Halaman Musholla, Tempat Wudhu,Tempat Ibadah Sholat, membersihkan Ventilasi Udara dan Kaca Jendela Musholla dan juga membersihkan Plafon Musholla,” jelas IPTU Teguh.

IMG 20221007 WA0025

Masih disampaikan Kapolsek Lubuk Pinang,” Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan jiwa sosial setiap orang agar lebih peduli akan menjaga kebersihan lingkungan saat berada dimanapun dan menjalin hubungan emosional serta menjaga tali silaturrahmi dengan tokoh agama maupun tokoh masyarakat di wilayah hukum Polres Mukomuko khususnya di wilayah hukum Polsek Lubuk Pinang,” tutur Mantan Kasat Narkoba Polres Mukomuko ini mengakhiri.

Tampak hadir bersama Kapolsek Lubuk Pinang pada kegiatan itu, Para Personil Polsek Lubuk Pinang dan pengurus Musholla Arafah.Desa Lubuk Pinang.

Laporan : Rahmadsyah Sipahutar

Baca juga:  Ciptakan Lingkungan Bersih Dan Sehat Jelang Perayaan HUT RI Ke-78 Tahun 2023, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Ajak Warga Binaan Kerja Bakti Bersihkan Jalan

Tags: