REAKSIMEDIA.COM | Solo – Polda Jateng akan lakukan vaksinasi untuk buruh di wilayah Solo Raya, Sabtu (21/8/2021).
Jenis vaksin yang akan diberikan yaitu Moderna untuk bagi buruh untuk dosis pertama.
Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi menyampaikan akan menempatkan vaksinasi di spot-spot yang ada di dekat buruh.
“Contohnya, di Solo Raya kita akan vaksin sebanyak hampir 4.600 buruh secara serentak dalam sehari,” ucapnya usai memimpin rapat vaksinasi dengan kapolres se-Solo Raya di Mako 2 Polresta Solo, Kamis (19/8/2021).
Luthfi menyampaikan, pihaknya akan secara terus-menerus melakukan vaksinasi di wilayah aglomerasi.
“Buruh apa saja. Tergantung kesiapan di wirausaha di wilayah kita. Termasuk sektor lain yang akan kita lakukan bersama,” ucapnya.
Mantan Kapolresta Solo itu menyebut, program vaksinasi untuk buruh akan dilakukan di seluruh Jawa Tengah.
“Namun, Solo Raya ini yang menjadi prioritas,” terangnya.
Terkait stok vaksin, dia menegaskan stok aman.
“Vaksin berapa kita akan eksekusi di lapangan,” jelasnya.
Sementara itu, Kabid Dokkes Polda Jateng Kombes Pol Sumy Hastry Purwanti menjelaskan masyarakat yang akan divaksin Moderna harus benar-benar sehat.
“Jadi kita periksa tensi, nadi, suhu, dan keadaan umum kondisi psikis masyarakat yang akan divaksin,” jelasnya.
Misalnya, lanjut Hastry, kalau dia keadaan loyo lemes minta disuntik pihaknya tidak akan memberikan suntikan.
“Atau belum makan tidak bisa divaksin. Jadi kalau keadaannya umunya baik, disuntik Moderna tidak akan ada masalah,” tandasnya.
Laporan : Suryadi
Sumber : Saibumi-Humas Polda Jateng
Tags: solo
-
Longsor di Lebakbarang Sempat Akibatkan Akses Jalan Tidak Bisa Dilalui Kendaraan Roda 4
-
Walikota Padangsidimpuan Diberikan Apresiasi Melakukan Gerakan Pasar Murah Nasional Oleh Mendagri
-
Hadapi Cuaca Ekstrem, Wapres Imbau Jajaran Pemerintahan Pusat Hingga Daerah Lakukan Mitigasi Bencana
-
Pangdam I/BB Terima Kunker Spesifik Tim Komisi I DPR RI
-
Sinergitas Polwan Polres Ponorogo Bersama TNI dan BPBD Droping Air Bersih Untuk Warga Desa Slahung
-
Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum Setujui 2 Pengajuan Restorative Justice
-
Mendagri Hadiri Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih di Surabaya
-
Pererat Hubungan Silaturahmi, Babinsa Koramil Tipe B 0808/20 Sananwetan Anjangsana ke Rumah Warga Binaannya
-
Pembudidaya Ikan Milenial Mulai Budi Daya Udang Vaname
-
Jabatan Wakapolres Gowa Diserahterimakan, Ini Penggantinya