REAKSIMEDIA.COM | Tapanuli Selatan – Tim Enumerator Survei Kesehatan Indonesia atau disingkat SKI untuk wilayah Kecamatan Angkola Selatan, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) diberangkatkan Ketua TP PKK, Ny Rosalina Dolly Pasaribu.
Tim yang terdiri dari 4 orang beserta pendamping dan OPD terkait itu diberangkatkan Ketua TP. PKK Tapsel dari Aula Kantor Camat Angkola Selatan pada Selasa (15/8). Dalam arahan dan bimbingannya, Rosalina mengucapkan selamat bertugas kepada Tim Survei.
Ia meminta ke Tim Survei untuk jaga kekompakan dan lakukan komunikasi yang baik. Suksesnya survei ini menurut Rosalina, juga butuh kebersamaan dan kekompakan antar Tim.
“Kemudian, bentuk komunikasi yang baik antara Tim begitu juga ke masyarakat, dan terkait kendala mohon dikoordinasi agar bisa kita dukung,” sebut Rosalina.
Sementara itu Camat Angkola Selatan, Dody Kurniawan, mengimbau kepada perangkat desa/kelurahan agar senantiasa mendukung, dan memberikan fasilitas kebutuhan survei itu. Ia berharap kawan kades dan lurah sama-sama mendukung dan menyukseskan program SKI ini.
“Begitu juga mari sama-sama memfasilitasi terhadap apa yang dibutuhkan tim sewaktu survei di desa anda,” harap Dody.
Di sisi lain, Satgas Stunting Kabupaten Tapsel, Abdul Latif Lubis, menjelaskan Tim Enumerator SKI bertujuan untuk sensus kesehatan seluruh masyarakat Tapsel.
“Tujuannya adalah untuk memotret status kesehatan masyarakat serta faktor risiko yang ada dalam masyarakat. Termasuk status balita yaitu stunting, wasting, underweight,” tutur Latif.
Latif menambahkan Tim Survei nantinya akan menyentuh Desa dan Kelurahan se-Tapsel yang dianggap perlu disensus kondisi kesehatan masyarakatnya dengan kurun waktu selama 44 hari yakni, dari 11 Agustus sampai 23 September 2023.
Sebelumnya sudah ada 6 desa yang diberangkatkan, yakni Desa Sorik Kecamatan Batang Angkola, Desa Kota Tua, Kecamatan Tantom Angkola, Desa Batang Sirumambe, Kecamatan Angkola Timur, Desa Sitinjak Kecamatan Angkola Barat.
“Kemudian, Desa Aek Pining, Kecamatan Batang Toru, dan Desa Bagas Lombang Kecamatan Sipirok,” pungkasnya.
Laporan : Aldi Pahrurroji
Tags: tapanuli selatan
-
Peringati Hari Anak Nasional Indonesia 2024, IGTKI Kecamatan Air Manjunto Gelar Lomba Pawai
-
Rayakan Idulfitri 1444 H, Wapres Ajak Umat Jaga Kerukunan dan Persaudaraan
-
Gus Halim Dapat Gelar Sutan Khalifah dari Warga Minangkabau
-
Presiden Lantik Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Selatan Masa Jabatan 2021-2024
-
Untuk Ke Sekian Kalinya Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Salurkan Bantuan Wenak, Stimulus Membantu Ekonomi Kerakyatan
-
Terbitkan ULO, Menkominfo: Indonesia Segera Masuki Era 5G
-
Berikan Penghargaan dan Sambut Satgas Konga Unifil, Pangdam XIV/Hsn: Bekerja Yang Lebih dan Cerdas
-
Tim Tabur Kejati Jabar bersama Kejari Garut dan Kejari Subang berhasil Amankan H. Tauhidi Fachrurozi yang Merupakan Buronan Tipikor
-
Presiden Buka High Level Meeting KTT World Water Forum Ke-10, Tekankan Solidaritas Global dalam Tata Kelola Air
-
Tingkatkan Kebersamaan di Wilayah, Babinsa Koramil Talun Gelar Gotong Royong Bersihkan TPU Bersama Warga