REAKSIMEDIA.COM | Rembang – Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengunjungi sejumlah pesantren dan ulama Kabupaten Rembang dalam rangkaian kunjungannya di Jawa Tengah, Minggu (30/10/2022).
Saat bersilaturahmi dengan KH Bahaudin Nursalim atau Gus Baha di Kragan Rembang, Kapolri menyebut sinergitas ulama dan Polri sangat penting bagi pemeliharaan Kamtibmas di Indonesia.
Dirinya menyebut, peran Polri tidak bisa dilepas dari ulama. Sinergitas Umaro dan ulama dalam hal ini Ulama dan Polri, diakuinya berhasil menyelesaikan sejumlah permasalahan besar nasional.
“Beberapa pengalaman membuktikan bahwa sinergitas ulama dan Umaro dalam hal ini ulama dan Polri mampu mengatasi masalah besar seperti permasalahan covid,” ungkap Kapolri saat diwawancara.
Jenderal bintang empat itu berharap sinergitas ulama dan Polri terus berlanjut, apalagi Indonesia saat ini menghadapi tahun-tahun politik menjelang pemilu 2024.
“Ulama dan Polri perlu bekerjasama untuk mendinginkan situasi dan menghilangkan hal-hal yang bersifat polarisasi,” tandasnya
Kapolri berharap, situasi Kamtibmas di Indonesia tetap kondusif sehingga masyarakat bisa on the track untuk menuju tahun Indonesia emas 2045.
“Untuk itu, ulama dan Polri perlu terus bersinergi. Agar on the track menuju Tahun Indonesia Emas 2045 serta untuk segera mewujudkan masyarakat adil makmur sejahtera,” pungkasnya. (*)
Laporan : Suryadi
Tags: Rembang
-
Pelaksanaan Pemeriksaan Hewan Qurban di Kabupaten Cilacap
-
Kodam III/Siliwangi Dukung Program Pemerintah Ketahanan Pangan
-
Kementerian Agama (Kemenag) bersama Bank Indonesia menggelar Konferensi dan Pertemuan Tahunan World Zakat and Waqf Forum (WZWF)
-
Hadi Tjahjanto Terima Penghargaan ‘Commander of the National Order of Merit’ dari Pemerintah Prancis
-
Kapolda Sulsel Tinjau Akselerasi Vaksinasi Serentak di Kabupaten Gowa
-
H.A.Fahruddin Renreng Kepala Bappedalibagda Kabupaten Pinrang “Selamat Memperingati Sumpah Pemuda, Maju Bersama Indonesia Raya”
-
Mendagri Menanti Daerah yang Sukses Bentuk Tim Tracing Penularan Covid-19
-
Inilah Target dan Lokasi Gebyar Vaksinasi IPDN-TNI AL di Papua
-
Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Lampung Utara Terima Kunjungan Dandim 0412/LU
-
Ahmad Jaya Baramuli Resmi Mendaftar Bakal Calon Bupati Pada Pengurus Partai PPP Pinrang