REAKSIMEDIA.COM | Jakarta – Rasatkan menyatakan dirinya optimis, mantap dan penuh semangat serta percaya diri untuk maju menjadi Berau 1
“Saya ini sebenarnya pada awalnya pegawai negeri sipil, jadi di tahun 2023 saya mengundurkan diri dan kemudian bergabung dengan Partai Golkar jadi saya sekarang kader Partai Golkar Kabupaten Berau Kalimatan Timur, “ kata Muhammad Rasatkan Dulang menuturkan persiapan untuk maju menjadi Berau 1, kepada wartawan, di Jakarta, Senin (29/4/2024).
Lebih lanjut, lelaki kelahiran Sei Bebanir, 11 Maret 1984 ini menerangkan, kalau berbicara mengenai Pilkada Kabupaten Berau, memang ini sudah memasuki tahun politik, dimana sekitar bulan Agustus 2024 sudah dimulai pendaftaran Kepala Daerah dan Wakil Daerah serentak seluruh Indonesia. “Apa yang melatar belakangi kita, tentu semua bakal calon Kepada Daerah dan Wakil Kepala Daerah itu pasti ingin berbuat yang terbaik bagi daerahnya masing-masing, “ terang suami dr. Rizki Maulinda dan ayah dari Muhammad Adam Rasatkan.
Menurut Rasatkan, ia memiliki program dan misi visi dengan semboyan Marisa Hati, Maju Religius Sehat dan Lestari, artinya kita lebih mengedepankan masyarakat yang religius dan lestari. “Hanya saja kita sekarang belum tahap kampanye, tapi kita hanya diberi bekal untuk memperkenalkan diri dulu, kita siapa dan latar belakangnya seperti ini, kalau misi-visi nanti kita membahasnya, “ bebernya.
Di Berau akhir-akhir ini banyak permasalahan yang viral di berbagai media sosial, seperti antara lain, tambang liar, orang utan dan lingkungan, ke depannya seandainya kalau Bapak terpilih menjadi Bupati Berau apakah akan merangkul mereka? “Saya ini bukan orang yang anti investasi, jadi para pengusaha dari Kabupten Berau maupun yang dari luar kabupaten Berau akan kita rangkul semuanya, regulasinya akan kita siapkan, supaya mereka yang membuat izin usaha, kemudian akan bisa memberikan pendapatan untuk daerah kabupaten maupun provinsi bahkan untuk pemerintah pusat, nanti regulasinya akan kita atur sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku, “ paparnya.
Rasatkan menyampaikan kalau nanti ia terpilih menjadi Bupati Berau akan mewujudkan lima program unggulan yang dicanangkan.
Di antaranya, pertama, masalah listrik, Rasatkan akan memfokuskan untuk menyelesaikan masalah krisis listrik di kabupaten Berau.
Kedua, masalah air bersih, bukan berarti saat ini air bersihnya kurang bagus, sudah bagus tapi Rasatkan berkeinginan air bersih seperti di luar negeri, misalnya bisa minum dari kran langsung, metode ini akan ia terapkan, kemudian, daerah-daerah yang belum tersentuh air bersih, tahun pertama Rasatkan memimpin akan mengupayakan untuk mempercepat program air bersihnya.
Ketiga, menyediakan sarana dan prasarana pelayanan publik, seperti sarana pendidikan, jalan, infrastruktur, akan secepatnya bisa sampai ke desa-desa.
Keempat, peningkatan sarana dan prasarana kesehatan, mulai dari penunjangnya sampai ke sarana dan prasarana kesehatan akan Rasatkan benahi untuk dapat melayani masyarakat sebaik-baiknya.
Terakhir, kelima, pendidikan, saya berkeinginan pendidikan bukan hanya sekedar bangunannya saja, akan tetapi sumber daya manusia pendidiknya pun akan kita upayakan. “Jadi lima program ini yang akan kita laksanakan, “ ungkap Rasatkan mantap.
Saat ini Rasatkan menjadi Ketua Umum BANUA BARINTAK BABAYA Kabupaten Berau Periode 2022 – 2027.
“Mungkin dalam waktu dekat saya akan mundur karena saya akan fokus untuk Pilkada Kabupaten Berau. Saya 18 tahun menjadi pegawai negeri sipil, dan juga saya sudah 1 tahun 8 bulan di Partai Golkar, kinerja saya sudah ditakar, biarlah masyarakat yang menilai, “ Rasatkan menegaskan.
Rasatkan menyampaikan kalau partai sampai ini belum ada yang mengusung, termasuk partainya Partai Golkar yang menaungi dirinya saat ini belum ada partai yang mengusung.
“Mudah-mudahan empat bulan le depan ada beberapa partai yang akan melirik kita, sehingga kita bisa untuk berkonstelasi dan berkompetisi di Pilkada Kabupaten Berau, “ ucap Kasatkan tampak begitu sangat bersemangat.
Harapan Kasatkan ke depan maju di Pilkada Kabupaten Berau, mudah-mudahan untuk empat bulan ke depan, penjaringannya berjalan dengan baik sesuai dengan keinginan kita, agar popularitas dan elektabilitas kita bisa meningkat sehingga banyak partai yang mendukung kita dalam berkompetisi. “dan insya Allah, masyarakat kabupaten Berau bisa memberi mandat kepada Muhammad Rasatkan Dulang untuk jadi Bupati Berau lima tahun ke depan, “ pungkas Muhammad Rasatkan Dulang optimis.
Laporan : Ria Satria
Tags: jakarta
-
Mabes TNI Sentral Pagelaran Wayang Mendunia di 78 Titik Dengan 91 Dalang
-
Kabid Humas Polda Jabar: Seorang Petani Tewas Tersengat Listrik di Sumedang
-
Panglima TNI Sebagai Ketua Ikatan Keluarga Alumni SMP Negeri 2 Cimahi ikuti Reuni Akbar
-
Anggota Satgas Yonif 144/JY Berikan Bantuan Pengobatan Kepada Warga Yang Sakit di Perbatasan
-
Giat Lat Pra Ops Polres Bogor Bersama Jajaran
-
Mendagri: Amankan Komoditas Pangan, Musim Penghujan Perlu Diwaspadai
-
Belasungkawa Insiden Kanjuruhan Malang, Gus Halim Ajak Sholat Ghaib
-
Gladi Bersih HUT TNI Ke 78, Memukau Para Pengunjung Monas
-
Polri Peduli, Polres Mukomuko Salurkan Bantuan Kemanusiaan Untuk Negeri di Kecamatan Teras Terunjam
-
Hindari Kecelakaan, Kakorlantas: Sehat dan Tidak Lelah Jadi Syarat Mutlak saat Berkendara