REAKSIMEDIA.COM | Pekalongan – Aksi heroik ditunjukkan oleh Kapolsek Kajen IPTU Isnovim CH., S.H., M.H., saat membantu menyelamatkan seorang warga yang tercebur kesumur sedalam 20 meter di Desa Rowolaku Rt. 006 Rw. 001 Kec. Kajen Kab. Pekalongan, Selasa (13/7/2021) sore kemarin.
Kapolsek Kajen IPTU Isnovim CH., S.H., M.H., mengatakan, untuk menyelamatkan korban tersebut, personel dari BPBD, PMI Kab. Pekalongan, Bhabinkamtibmas dan warga masyarakat dikerahkan.
Tampak dramatis saat petugas berusaha mengangkat korban dari dalam sumur, mengingat kedalaman sumur tersebut 20 meter dan hanya berdiameter kurang lebih 90 cm. Namun demikian akhirnya petugas bisa mengevakuasi korban yang masih dalam kondisi selamat. Dan saat itu juga korban langsung dibawa ke RSUD Kajen guna untuk mendapatkan perawatan.
“Saat itu juga korban yang berjenis kelamin perempuan usia sekitar 42 tahun usai berhasil di evakuasi dari dalam sumur langsung dibawa ke RSUD Kajen untuk mendapatkan perawatan dari petugas kesehatan,” ucap Iptu Isnovim.
Laporan : Suryadi
Tags: pekalongan
-
Terungkap! Pelaku Mutilasi Mayat Wanita di Kabupaten Semarang adalah Pacar Korban
-
Gus Halim: Ayo Tingkatkan Kinerja dan Tuntaskan Tugas Menjelang 2024
-
Presiden Jokowi: Indonesia Dipersatukan oleh Keberagaman
-
Badan Litbang Kemendagri Terus Beri Motivasi Daerah agar Berinovasi
-
Jum’at Curhat di Desa Lubuk Pinang, Kapolsek: Mari Bersama kita Jaga Suasana Kondusif
-
Siap Kawal Unra 11 April, Polri Himbau Peserta Tetap Hormati Bulan Ramadhan
-
Kementerian PUPR Lakukan Penanganan Kerusakan Jembatan Gantung Durian Sebatang
-
Apel Gelar Pasukan, Polres Demak Siap Amankan Pilkades Serentak
-
Kapolres Pinrang Beserta Rombongan Kunker Ke Polsek Cempa
-
Perkuat SP4N-LAPOR!, Kemendagri dan Kementerian Kominfo Bakal Dilibatkan