Kakanwil Kemenkumham Sumut Kunjungi Klinik Lapas Kelas II B Padangsidimpuan

IMG 20240207 WA0008

REAKSIMEDIA.COM | Padangsidimpuan – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Mhd Jahari Sitepu SH MSi kunjungi Klinik Pratama Lapas Kelas IIB di Desa Purbatua PK Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara Kota Padangsidimpuan, Rabu (7/2).

Kunjungan tersebut adalah dalam rangka bagian dari rangkaian kegiatan penguatan yang dijadwalkan Kakanwil Kemenkumham Sumut di Lapas Kelas llB Padangsidimpuan.

Kakanwil Kemenkumham Sumut, Mhd Jahari Sitepu SH MSi mengapresiasi atas capaian Klinik Pratama Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan sepanjang Tahun 2023. Yang mana Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan menjadi 1 dari 3 Lapas di Indonesia yang meraih Sertifikat Akreditas Klinik.

“Pertahankan capaian ini dan berikan pelayanan kesehatan terbaik ke warga binaan, dan tetap terus menjalin kerjasama serta berkoordinasi dengan pihak terkait semisal Rumah Sakit, Puskesmas dan Dinas Kesehatan setempat”, ucap Mhd Jahari.

Laporan: Rosliani

Baca juga:  KPU Kota Padangsidimpuan Adakan Rapat Pleno Terbuka Pengundian Dan Penetapan Nomor Pasangan Calon Walikota Dan Wakil Walikota Pilkada Kota Padangsidimpuan

Tags: