Sekjen Kemendes PDTT Ingatkan Pegawai Tidak Mudik Saat Rapat Sinkronisasi Program

IMG 20210507 WA0296

REAKSIMEDIA.COM | Jakarta – Sekretaris Jenderal Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Taufik Madjid pada Jumat (7/5) secara resmi membuka kegiatan Rapat Sinkronisasi Program dan Kegiatan di Lingkungan Sekertariat Jenderal Kemendes PDTT tahun Anggaran 2021 di kantor Kemendes PDTT, Jakarta.

Dalam rapat sinkronisasi ini diikuti seluruh pegawai di lingkungan Kemendes PDTT secara langsung di Kantor Kemendes PDTT dan Secara Virtual.

Dalam arahannya, Sekjen Kemendes PDTT Taufik Madjid mendorong percepatan penyerapan anggaran yang dinilai masih minim.

“Kita harus benahi, lakukan terus koordinasi. Kita harus upayakan kolektif sehingga penyerapan anggaran kita bisa membaik. Yang jelas, upayakan percepatan penyerapan anggaran,” katanya.

Lebih lanjut, Taufik juga meminta agar setelah melakukan percepatan pelaksanaan anggaran untuk dilakukan pengawalan yang ketat dan memonitor secara terus menerus pelaksanaan program-program yang ada di lapangan.

“Ini penting sekali, supaya diakhir pelaksanaan penganggaran kita di 2021, Bahkan di tahun-tahun kedepan bisa sesuai dengan target dan harapan kita,” katanya.

Taufik berharap, rapat sinkronisasi program dan kegiatan dilingkungan kesekretariatan dapat tercipta rasa kekeluargaan dalam perencanaan, pelaksanaan dan pelaporan kegiatan dapat berjalan sesuai rencana startegis.

Dalam kesempatan rapat, Taufik mengingatkan agar pegawai mempedomani terkait kebijakan pemerintah menjelang hari raya Idul Fitri.

“Kita harus pedomani betul terkait mudik. mudah-mudahan di lingkugan Kemendes PDTT tidak ikut mudik. Tidak mudik berarti kita bisa menjaga penularan Covid, angka covid makin kita tekan dan covid bisa teratasi. Kita juga harus menjaga protokol kesehatan (prokes) baik di kantor, rumah atau dimana aja, kita tetap jaga prokes dalam upaya menanggulangi covid 19,” katanya.

Laporan : Suryadi
Sumber : Kemendes PDTT

Baca juga:  Pertajam Teknik dan Naluri Bertempur, Pasukan TNI dan US Gelar Latihan Ambush

Tags: