Siap Menangkan Nomor Urut 2 Paslon ” BERIMAN” Kelurahan Laleng Bata

IMG 20240926 WA0023 1

REAKSIMEDIA.COM | Pinrang
Silaturahmi dan sosialisasi nomor urut 2 Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid, S.Sos – Sudirman Bungi, S.IP, M.Si, di Jalan Pelita Tengah, Amassangang, Kelurahan Laleng Bata, Kecamatan Paleteang, Pinrang, diperkirakan dihadiri 800 lebih pendukung dan simpatisan Paslon bersama Iwan Sudirmannya (Beriman), Rabu (25/9) malam.

Kegiatan yang dihadiri Tokoh Masyarakat, Pemuda, Tokoh Agama dan Emak-emak berbeda dengan biasanya. Kali ini oleh Panitia meminta agar lampu dipadamkan, dan massa yang hadir menyalahkan HP masing-masing sambil mengacungkan 2 jari sebagai simbol kemenangan.

Pandangan saat itu luar biasa, nampak begitu terang oleh banyaknya HP yang menyala meski lampu telah dipadamkan. Ini, menunjukkan terangnya peluang menuju kemenangan Paslon nomor urut 2 untuk 2 periode.

Paslon Bupati untuk Priode kedua, Irwan Hamid, mengatakan, Pilkada di Kabupaten Pinrang diikuti oleh tiga Putra Putri terbaik sebagai kontestan. Dari tiga kandidat tersebut, hanya ada satu yang dipilih, dan yang lainnya tidak jadi.

” Masyarakat yang menentukan dan memilih terbaik dari yang terbaik ketiga Paslon tersebut.”kata Petahana Irwan Hamid.

Pada kesempatan tersebut, calon bupati nomor urut 2 ini, kembali dijelaskan bahwa pada periode pertamanya memimpin Pinrang, kita dihadapkan pada pandemi yang membatasi ruang gerak dan anggaran. Namun, kami tetap berkomitmen melanjutkan pembangunan yang sempat tertunda. Inilah alasan utama saya kembali maju untuk menyelesaikan apa yang sudah di mulai bersama.

” Selama 3 tahun pandemi Virus Corona (Covid 19), siapapun jadi Bupati tidak akan mampu maksimal menjalankan pemerintahan. Ratusan milliar dana yang seharusnya dikelolah untuk pembangunan daerah ini, harus dipangkas demi penangan virus Corona.”ungkap Petahana Irwan Hamid.

IMG 20240926 WA0024

Namun demikian, lanjutnya, Pinrang dengan keterbatasan anggaran saat itu, dibawa kepemimpinannya masih mampu melakukan pembangunan. Diantaranya, pembangunan Puskesmas di Desa Sali Sali, Kecamatan Lembang, sebuah desa berada di pegunungan.

Baca juga:  Unit Reskrim Polsek Randublatung Blora, Amankan Seorang Pria Pelaku Tindak Pidana Curanmor

Dikatakan, Puskesmas ini dapat melayani 3 desa, dan dengan fasilitas yang ada sudah bisa melakukan rawat inap.

Tidak hanya itu, lanjutnya, ada sebuah wilayah yang juga berada di Pegunungan, yakni Desa Letta dan Kariango, masyarakatnya belum menikmati roda empat oleh karena masalah infrastruktur jalan. Meskipun Corona virus sekitar 3 tahun lebih. Meski dengan keterbatasan anggaran, Pemerintah Pinrang ketika dipimpinnya berupaya keras, sehingga masyarakat ditempat tersebut dapat menikmati yang namanya roda empat.

Menurutnya, apa yang dilakukan selama lima tahun Bupati Pinrang, tentu ada kekurangan dan kelebihan. Saya yakin dan percaya yang hadir diacara ini membersamai kita di hari H Pilkada Pinrang, 27 November 2024.

Laporan : Mussin Jack

Tags: