REAKSIMEDIA.COM | Mukomuko, Bengkulu – Kapolres Mukomuko AKBP Witdiardi S. Ik, M. H, bersama jajaran Forkompimda Kabupaten Mukomuko melaksanakan peninjauan kegiatan vaksinasi di Kantor Satlantas Polres Mukomuko, Jumat.(17/12/21).
Kegiatan peninjauan tersebut sebagai bentuk support dan motivasi kepada personel polres Mukomuko yang melaksanakan kegiatan Vaksinasi di kantor Sat Lantas Polres Mukomuko, serta apresiasi kepada masyarakat yang melakukan vaksin sebagai wujud kebersamaan dalam rangka percepatan capaian target vaksinasi yang dilaksanakan dalam 3 hari di Kabupaten Mukomuko, di Kantor Satlantas Polres Mukomuko.
Dalam kunjungannya Kapolres Mukomuko AKBP Witdiardi S. Ik, M. H, beserta unsur Forkompinda yang hadir, sempat memberikan bantuan Sembako berupa beras yang disediakan oleh Polres Mukomuko dan Bank BRI Mukomuko kepada masyarakat yang datang melakukan Vaksinasi.
Kegiatan vaksinasi di Kantor Satlantas Polres Mukomuko dilaksanakan oleh personel Medika 12 Bhayangkara Polres Mukomuko bekerjasama dengan RSUD Mukomuko.
Hadir dalam kegiatan ini Kapolres Mukomuko, Dandim 0428 Mukomuko, Kajari Mukomuko, Kakan BPBD Mukomuko, Plt Kadinkes Mukomuko, Kepala BRI Cabang Mukomuko dan Ketua PWI Mukomuko.
Kegiatan berjalan aman dan lancar, dengan menerapkan Protokol Kesehatan.
Laporan : Rahmadasyah Sipahutar
Sumber : Humas Polres Mukomuko
Tags: mukomuko bengkulu
-
Inilah Pesan Kasad Pada Upacara 17-an Bulan November Tahun 2022
-
Menkes Budi Apresiasi Dukungan East Venture dalam Health Innovation Sprint Accelerator 2023
-
Wapres Perintahkan Pemda Jatim dan BNPB Rumuskan Tata Ruang dan Relokasi Warga di Wilayah Rawan Bencana Semeru
-
Pak Bhabin Desa Banjarwaru Polsek Ciawi Polres Bogor silaturahmi dengan Tomas, sampaikan pesan pesan kamtibmas
-
Gelar IAWP Pertama Kali, Kapolri: Indonesia Mampu Laksanakan Event Internasional di Tengah Pandemi
-
Selain Lakukan Pengamanan, Kapolsek Tombolopao Monitoring dan Meninjau Gebyar Vaksin Serentak
-
Panglima TNI : TNI-Polri Adalah Alat Perekat Perbedaan Bangsa
-
Kapolri Buka Rakernis Baharkam Polri Tahun 2024 di Makassar
-
Kepala Puskesmas Selo dr. Budi Margono: Antisipasi Penyebaran Covid 19 Warga Tlogolele Jalani Swab Tes
-
Tinjau Vaksinasi dan Lokasi Isoter, Kapolri Minta Forkopimda Babel Perkuat Pencegahan Lonjakan Covid-19