REAKSIMEDIA.COM | Pekalongan – Kegiatan vaksinasi terus digerakan guna mengejar herd immunity. Vaksinasi semakin dipermudah oleh pemerintah dalam segala cara. Salah satunya dengan adanya mobil vaksin keliling oleh pemerintah untuk menjangkau pemukiman warga sebagai langkah mempercepat program vaksinasi di wilayah Kabupaten Pekalongan, hal itu disampaikan Kapolres Pekalongan AKBP Dr. Arief Fajar Satria, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasubsi PIDM Sihumas Ipda Tamerin, S.H., Senin (7/3/2022).
Ipda Tamerin menjelaskan bahwa pelaksanaan vaksinasi memang harus menjangkau kawasan pemukiman padat penduduk, hal itu karena sebagian masyarakat terkendala untuk mendatangi sentra vaksinasi. Dengan adanya mobil vaksinasi keliling, tentunya akan memudahkan masyarakat untuk menjangkau secara langsung lokasi vaksin.
“Kami berharap dengan keberadaan mobil vaksin keliling ini nantinya dapat memancing perhatian warga sehingga masyarakat tertarik untuk mendatangi langsung lokasi vaksin. Dengan begitu, harapan pemerintah akan kekebalan kelompok (herd immunity) di wilayah Kabupaten Pekalongan dapat tercapai,” ucap Tamerin. (*)
Laporan : Suryadi
Tags: pekalongan
-
Danramil Kuala Kencana Kerahkan Anggotanya Bantu Warga Bersihkan Lingkungan
-
Polres Blitar Salurkan Bansos, Kepada Anak Penderita Atresia
-
Perkuat Ekonomi Warga Seusai Lebaran, Pemdes Tirta Mulya Salurkan BLT DD
-
Kasetpres akan Serahkan Bantuan Beras dan Oksigen Konsentrator ke Sejumlah Provinsi
-
Berikan Himbauan Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Desa Mekarsari Polsek Rancabungur Polres Bogor Polda Jawa Barat Melaksanakan Giat Sambang Warga
-
Babinsa Koramil Mapurujaya Anjangsana Ke Rumah Warga Binaan
-
Dirjen Bina Adwil: Akurasi Data, Menjadi Kunci Kebijakan yang Efektif
-
Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Tinjau Area Pertanian Kopontren Al-Ittifaq
-
Polisi RW Masuk Wilayah Desa dan Kelurahan Di Wilayah Kabupaten Bogor
-
Panglima TNI Hadiri Sidang Kabinet Paripurna Pertama Dipimpin oleh Presiden RI