REAKSIMEDIA.COM | Banyumas – Sebanyak 173 prajurit baik Perwira, Bintara dan Tamtama jajaran Korem 071/Wijayakusuma naik pangkat periode 1 April 2022. Khusus untuk prajurit Makorem 071/Wijayakusuma itu sendiri 16 prajurit, Perwira, Bintara dan Tamtama yang naik pangkat.
Laporan kenaikan pangkat Perwira dan Pelantikan kenaikan pangkat Bintara dan Tamtama, dipimpin oleh Kasrem 071/Wijayakusuma Letkol Inf Candra S.E., M.I.Pol., mewakili Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Dwi Lagan Safrudin, S.I.P., berlangsung di Gedung Pertemuan A. Yani Makorem 071/Wijayakusuma, Sokaraja, Banyumas. Jumat (1/4/2022).
Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Dwi Lagan Safrudin, S.I.P., dalam amanat tertulisnya yang dibacakan Kasrem 071/Wijayakusuma Letkol Inf Candra, S.E., M.I.Pol., mengatakan, kenaikan pangkat bagi seorang prajurit mengandung makna penting dalam karier keprajuritan, dengan kenaikan pangkat maka peluang karier akan lebih terbuka.
Dikatakannya, kenaikan pangkat bukan menjadi hak sepenuhnya seorang prajurit. Karena setiap prajurit yang dipromosikan naik pangkat terkait erat dengan kinerja dan sistem pembinaan personil, baik pada jabatan sebelumnya maupun promosi jabatan yang dipercayakannya.
“Untuk memperoleh kenaikan pangkat tersebut, tidak cukup didasarkan pada persyaratan administratif saja, tetapi harus diwujudkan melalui prestasi kerja, dedikasi dan loyalitas pengabdian dalam mengemban tugas dan jabatan yang saat ini dipercayakan oleh pimpinan”, jelasnya.
Danrem juga mengingatkan, kenaikan pangkat jangan hanya dijadikan simbol status, namun harus disertai peningkatan kemampuan diri dan tanggung jawab pangkat dan jabatan yang disandangnya semakin tinggi pangkatnya, semakin besar pula tugas dan tanggungjawabnya.
Selain itu, Danrem juga berharap, agar prajurit yang naik pangkat untuk terus meningkatkan pengetahuan, wawasan dan keteampilan serta kemampuannya secara profesional dan proporsional dalam setiap tugas dan tanggung jawab yang diembannya.
“Kembangkan pemikiran, sikap dan perilaku sebagai prajurit sejati, yang tidak mudah menyerah, tidak mengenal pamrih serta semara-mata berjuang demi kepentingan bangsa dan negara”, pintanya.
Laporan kenaikan pangkat Perwira dan Pelantikan kenaikan pangkat Bintara dan Tamtama, dilaksanakan sesuai protokol kesehatan dimasa pandemi Covid-19 dan dihadiri Kasirem 071/Wijayakusuma, perwakilan Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS serta para isteri prajurit yang naik pangkat. (*)
Laporan : Suryadi
Tags: banyumas
-
HUT IDDS Ke-4 Selenggarakan Donor Darah, Santunan Anak Yatim dan Diskusi
-
Polisi Akan Tindak Tegas Para Pelaku Penimbun BBM
-
Peletakan Batu Pertama oleh Satgas Yonif Mekanis 203/AK Guna Pembuatan Monumen Kasih di Distrik Malagayneri
-
Bupati Bogor, Ade Yasin Rakor Evaluasi PPKM Jawa-Bali Kesiapan Daerah Mengantisipasi Lonjakan Virus Omicron Bersama Menko Marves RI, Luhut Binsar Pandjaitan Secara Virtual
-
Dalam Kurun Waktu Dua Minggu, Polres Bogor Berhasil Ungkap 18 Tindak Pidana Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika
-
Bupati Bogor, Ade Yasin membagikan Sertifikat Tanah Melalui Program PTSL
-
Lepas Tim Pendampingan, Mendagri Sebut Perlu Aksi Solidaritas Hadapi Bencana
-
Presiden Jokowi Tanam Pohon Mangga bersama Para Petani
-
Puan Minta TNI-Polri Bantu Kawal Pemulihan Ekonomi dan Sosial dampak Pandemi Demi Kesejahteraan Rakyat
-
Turut Prihatin Kurnain Kutuk Tindakan Kekerasan Oleh Kepala Pekon Way Nipah terhadap wartawan