REAKSIMEDIA.COM | Blitar – Menjalin kedekatan dan keakraban dengan warga masyarakat, merupakan tugas yang harus dilaksanakan oleh seorang Babinsa. Cara mewujudkannya adalah dengan melakukan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga binaannya.
Hal inilah yang dilaksanakan secara intens oleh Babinsa Koramil Tipe B 0808/07 Ponggok Kodim 0808/Blitar Serda Dwi Susilo bersama warga masyarakat, di Desa Ringin Anyar Kec. Ponggok Kab. Blitar, Minggu (14/8/2022).
Serda Dwi Susilo mengungkapkan kegiatan Komsos tersebut, bertujuan untuk meningkatkan kedekatan dan keakraban yang lebih baik lagi dengan warga binaan.
Sekaligus agar juga dapat mengetahui situasi dan kondisi, serta perkembangan di wilayah.
Menurut Serda Dwi, melalui kegiatan Komsos ini, akan tercipta suasana yang nyaman dan sejuk, sehingga dapat menunjang kelancaran dalam pelaksanaan tugas sehari hari dilapangan.
Kegiatan Komsos ini, merupakan upaya untuk mencari informasi yang sebanyak banyaknya, serta juga untuk menjalin kekompakan dan kebersamaan dengan warga masyarakat.
Sementara itu, Danramil Tipe B 0808/07 Ponggok Kodim 0808/Blitar Kapten Inf Slamet Gunarto menambahkan, bahwa kegiatan Komsos yang dilakukan oleh Babinsa secara langsung dengan warga masyarakat, akan lebih efektif dan tepat sasaran.
Dengan aktif melaksanakan kegiatan Komsos bersama warga masyarakat, segala informasi yang terjadi di wilayah binaan, dapat segera diketahui, serta dapat diselesaikan dengan cepat dan tepat, pungkasnya. (*)
Laporan : Suryadi
Tags: Blitar
-
Dewi Aryani Semangati Atlet PSHT Kabupaten Tegal, Kota Tegal & Brebes: Kejar Prestasi Sampai Kejuaraan Dunia
-
Pimpin Upacara Kenakan Pakaian Adat Lampung, Wamendagri: Bangga Orang Timur Bisa Berbaur
-
Pleno KNEKS: Bergerak Lebih Cepat dalam Mewujudkan Visi Ekonomi Syariah Indonesia
-
Awali Kunker, Presiden Ikuti Prosesi Penyematan Gelar Kesultanan Buton
-
Pangdam Hasanuddin Pimpin Parade Catar Akmil Sumber Umum/ Reg Tahun 2021
-
Kunjungi Pos Pengamanan Nataru, Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Gowa Serahkan Bingkisan
-
Buka Rakor Keterpaduan Pengembangan Infrastruktur Wilayah, Menteri Basuki Sampaikan 3 Fokus Perencanaan Pembangunan Infrastruktur di 2023
-
Sambut Ramadhan 1443 H, Pangdam I/BB Berbagi Kebahagiaan di Panti Asuhan
-
Pj.Bupati ; Tingkatkan Terus Kualitas Layanan di Rumah Sakit Ini Dari Waktu ke Waktu
-
Jum’at Curhat, Warga dan Pemdes Ranah Karya Sampaikan “Curhatan” Kepada Kapolsek Lubuk Pinang