Peduli Pendidikan, Warga Desa Singa Dambakan Sekolah SMA Dibangun Di Desanya

IMG 20210914 WA0067

REAKSIMEDIA.COM | Tigapanah, Karo – Mengingat dan peduli akan pendidikan, dan sudah merasa sudah menjadi kebutuhan dan dianggap layak, masyarakat Desa Singa Kecamatan Tigapanah Kabupaten Karo Sumatera Utara, medambakan dan berharap banyak, agar dibangunnya Sekolah Menengah Tingkat Atas (SMA), yang mana, memang belum ada Sekolah SMA di sekitar daerah tersebut.

Hal ini dibenarkan oleh Kepala Desa Singa Abel Ginting Kepada REAKSI MEDIA, Selasa (14/09/2021) di Kantor Sekretariat DPC Korps Senior Wartawan Republik Indonesia (Koswari) Kabupaten Karo Jalan Singa Kelurahan Laucimba Kecamatan Kabanjahe Kabupaten Karo Sumatera Utara.

IMG 20210914 WA0068

Abel Ginting menjelaskan, kalau beliau juga sudah pernah membuat surat permohonan warga untuk pembangunan Sekolah Tingkat Atas (SMA) di Desa mereka, kepada Pemkab Karo, dengan nomor surat 354/ SK/ IX /2021,tertanggal 06 September 2021,” ujarnya.

“Alasan dasar kita ingin sekolah itu berdiri adalah, ini akan sangat membantu masyarakat Desa Singa maupun Desa-desa tetangga kita seperti Desa Kutambelin, Desa Kacinambun, Desa Lausimomo Kecamatan Kabanjahe, Desa Lauriman, Desa Gurubenua, Desa Kabantua Kecamatan Munte, dan juga saudara saudara kita yang sudah pindah desanya ke Siosar, ini semua lebih akan memudahkan dan bisa dengan cepat dijangkau,” Kata Kepala Desa ini.

Lanjut Abel, terkait lahan ini bisa mengefektifkan lahan Sekolah Dasar (SD) yang dahulunya sudah dihibahkan Masyarakat Desa Singa seluas 12.000 m2, karena kami rasa untuk sekolah SD sudah cukup dan banyak sekali lahan belum termanfaatkan,” kata Abel.

“Besar harapan kami Pihak Pemkab Karo melalui Bupati Cory S Sebayang mendukung, begitu juga Gubernur Sumatera Utara agar bisa langsung merespon dan menanggapi, kami juga bermohon dukungan seluruh teman teman, agar ini bisa terealisasi, dan ini semua demi generasi anak bangsa, dan satu lagi Desa Singa juga sudah memiliki Lapangan Sepak Bola, yang bisa digunakan untuk menunjang sarana Sekolah tersebut, yang pasti seluruh warga mendukung berdirinya Sekolah tersebut,” tutup Kepdes Abel Ginting.

Baca juga:  Imam Besar Masjid Istiqlal: MTQ Korpri Maju Luar Biasa

IMG 20210914 WA0069

Sementara itu menanggapi usulan ini, Ketua PAC Pospera Kabanjahe, Rianto Ginting juga sangat mendukung dan siap membantu agar ini terealisasi,” ungkapnya.

Hal yang sama juga di katakan oleh Ketua Yayasan Anak Bangsa Sumatera Utara, Erianto Perangin Angin, betul betul mendukung, karena ini adalah wacana yang sangat positif, dan prosfek untuk memajukan, tidak ada alasan kita untuk tidak mendukung, Bupati Karo Cory S Sebayang, harus siap memfasilitasi, karena kita ketahui Sekolah Tingkat Menengah Atas masih minim di Kecamatan Tigapanah, sementara siswa membludak, jadi ini harus ditanggapi dengan serius dan harus segera terwujud,” ujar seorang yang aktif dalam dunia rehabilitasi narkoba ini.

Laporan : Erianto Perangin Angin

Tags: